Untuk membuat hotspot sobat harus memasang access point di jaringan komputer sobat. Itu adalah persyaratan mutlak agar hasil optimal. Tapi dalam keadaan mendesak berbagi file dan akses, tidak mungkin kita pergi membeli access point dulu.
Nah, dengan menggunakan software Connectify, sobat bisa menyulap laptop menjadi hotspot. Mau tahu caranya ? Silakan ikuti petunjuk berikut :
2. Aktifkan WIFI setelah sobat menginstal software tadi.
3. Jalankan aplikasi Connectify. Lalu ikuti wizard yang ada. Dalam kolomNetwork Name isi dengan nama Wifi yang sobat mau.
4. Masukkan password sesuai dengan keinginan sobat di kolom Password. Hal ini berfungsi untuk mengamankan jaringan internet dari orang - orang jahil.
5. Di kolom Shared Connection pilih "Wireless Network Connection"
6. Langkah terakhir tinggal klik Finish.
Selamat kini sobat sudah bisa membuat hotspot sendiri. Tapi sayangnya tool ini hanya berjalan di Windows 7. Untuk Windows XP dan Vista masih belum didukung.
Dedicated for : Aditya Sinister Putra
Tidak ada komentar:
Posting Komentar